What You Can Find in a Library...

Kemarin, aku iseng
Masuk ke perpustakaan, lalu lihat-lihat buku di bagian belakang
Di sana, bukunya bahasa Eropa semua
Ada Inggris, Jerman, dan Belanda

Entah darimana saja perpustakaan ini mendapatkan buku seperti itu
Tapi yang jelas, ini sangat keren

Oh, tidak semua berbahasa asing
Ada 1 buku...
Berbahasa Indonesia

Sebuah kumpulan majalah yang dijilid
Berjudul "Kumpulan Info Komputer tahun 1996"

Isinya ?
Ya itu
Artikel-artikel tentang komputer tahun segitu
Dengan Headline
"Kuatnya processor Pentium II"
Dengan iklan
"Komputer Pentium II 300 Mhz, SRAM 32 MB..... $1,999"

Aku masih bertanya-tanya buat apa kumpulan majalah itu ada di sana
Tapi setidaknya, aku bisa tahu betapa cepatnya perkembangan komputer

Lalu... tidak lama kemudian
Kucari-cari lagi buku
Nemu lagi buku yang menurutku 'aneh'
judulnya
"Chinese Military Strategy"
atau semacamnya

Aku belum baca isinya
Tapi melihat dari judulnya
Tampaknya itu bukan buku yang tepat untuk ada di perpustakaan sebuah sekolah kecil...

Buku aneh apa lagi yang akan ditemukan ?

Buku hitam Kunci Bumi ?

Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer