The Result of Random Speech in The Mosque

Di sekolahku, tiap siswa wajib mengikuti shalat berjamaah
Dan setiap setelah shalat, ada 1 orang yang diwajibkan kultum, beserta cadangannya
Aku mendapat peran sebagai
cadangan,
lalu menjadi peran utama karena yang seharusnya berkultum tidak hadir...

Hanya sedikit hal yang kuingat
dari kultum ku yang tanpa persiapan

Aku buka kultum dengan ucapan begini:
"Daripada ngomong jelas, tapi ga berguna, mending ngomong ga jelas, tapi berguna"

Dan dengan menetapkan keyakinan itu di hati,
kumulai kultum yang asal-asalan itu

"Saya berbicara tentang ilmu"
"Dimulai dari sebuah hadits 'carilah ilmu walaupun sampai ke negri cina'"
"Tadi di kelas ada salah seorang guru yang bilang, kalau waktu belajar itu tinggal sedikit lagi"
"Jadi gunakanlah waktu sebaik-baiknya"
"Satu lagi, qur'an !"
"Mengapa dalam al-qur'an tidak hanya ada pelajaran agama ?"
"Dalam al-qur'an ada pelajaran biologi, astronomi, bahkan saya pernah mendengar bahwa dalam al-qur'an tertulis DNA !"
"Saya menterjemahkannya sebagai, karena al-qur'an sendiri menganggap bahwa seluruh ilmu itu harus seimbang. Tidak boleh hanya 1 saja"
"Karena itu, saya berpesan, janganlah meremehkan ilmu, walaupun sedikit"
"Jika kita tidak menemukan manfaatnya sekarang, maka nanti !"
"Sekian, wassalam"

Komentar

Postingan Populer